Ini Lho 7 Cara Mudah Supaya Materi Lebih Terserap Saat Sedang Belajar!

Photo by Kinga Cichewicz on Unsplash
Memang tak semua orang menganggap belajar adalah suatu hal yang asyik, bahkan banyak yang beranggapan bahwa kegiatan ini membosankan dan membuat jenuh. Terkadang, kita memang merasa sudah melahap pelajaran dengan banyak namun tak satupun dipahami dan masuk ke otak.
Hal seperti itu memang kadang bisa terjadi namun kita tak boleh menyerah begitu saja karena sukses tak akan datang bila kita hanya bermalas-malasan. Nah, daripada kamu terus merasa pusing dan mengeluh karena tak bisa mencerna pelajaran, lebih baik ikutin yuk 7 tips di artikel ini.

1. Berolahraga

pexels/Snapwire
Sebagian orang memang merasa malas berolahraga, padahal dengan rajin berolahraga aliran darah akan lancar masuk ke otak. Pada akhirnya kita bisa lebih fokus dan mudah mengerti dengan konsep materi pelajaran.

2. Tingkatkan fokus dengan mendengarkan musik

pexels/Bruce Mars
Jangan kira kita malah gak akan fokus dengan mendengarkan musik, justru otak kita akan semakin tenang dan konsentrasi otak akan semakin meningkat. Hindari mendengarkan musik berirama ramai dan pilih musik berirama tenang sehingga kamu bisa lebih fokus saat belajar.

3. Pahami konsep

pexels/Tookapic
Banyak yang hanya hafal materi tetapi tak paham konsep. Di sinilah kamu harus mengubah cara berpikirmu. Pasalnya bila kita hanya menghafal, suatu hari nanti kita akan lupa sedangkan bila kita paham isi materi maka kita bakal lebih mudah untuk mengingatnya.

4. Isi perut dahulu

pexels/Bruce Mars
Jangan abaikan untuk mengisi perut sebelum belajar. Dengan makan, otak akan lebih berkonsentrasi dan mempunyai energi yang lebih untuk lebih menyerap materi. Asalkan jangan sampai kekenyangan yang bikin kamu malah ngantuk bukan fokus.

5. Gak perlu lama-lama yang penting fokus dahulu

pexels/ Jonas Svidras
Otak kita biasanya akan berkonsentrasi hanya selama 30 menit. Usahakan kamu selalu belajar namun mengambil jeda sejenak setiap 30 menit. Dengan begitu, kamu tetap bisa menyerap pelajaran dengan baik dan mencernanya.

6. Minum untuk mencegah dehidrasi

pexels/ Tirachard Kumtanom
Di saat kamu banyak menguap itu tandanya kamu kekurangan air, sehingga setiap belajar usahakan untuk tak melupakan minum air ya. Rutin menenggak air putih akan membuat tubuhmu gak kekurangan cairan.

7. Belajar setiap hari

Photo by Kinga Cichewicz on Unsplash
Semua metode di atas gak akan berhasil jika kamu tak belajar setiap hari. Jangan pernah malas dan selalu berusaha belajar setiap waktu agar kamu makin paham materi pelajaran.

Gimana, sudah siap mencoba ketujuh cara di atas mulai hari ini?
Artikel Asli
close
==[ Klik disini 1X ] [ Close ]==